Liputan4.com PANDEGLANG-Memasuki masa kampanye Pilkades serentak thn 2021 calon kades dan para simpatisan maupun pendukung diminta untuk membuat suasana menjadi kondusif, pasalnya pesta demokrasi ditingkat Desa ini dinilai lebih rawan ketimbang pelaksanaan Pilkada maupun pemilu.
Camat Kecamatan Sumur Heru S, mengatakan pelaksanaan Pilkades berbeda dengan pemilu lainnya, selain cakupan wilayah nya yang sempit dari sisi kerawanan juga lebih tinggi , terutama calon yang bersaing dua atau tiga orang sehingga potensi pembelahan di tengah warga cukup besar.
Persaingan di Pilkades hanya mempertemukan antar warga yang saling bertetangga. Hal inilah yang menjadi indikasi pelaksanaan bisa lebih panas. Oleh karena itu, saya selaku Camat Kecamatan Sumur meminta kepada calon maupun para pendukung untuk bisa bersikap dewasa sehingga suasana tetap kondusif. tuturnya .
Masih kata Camat Kalau memegang prinsip fanatisme yang berlebihan, maka antar warga bisa terpecah dan ini tidak baik,” katanya saat ditemui awak media dikantor nya Oktober 2021
Ia menuturkan di penyelenggaraan pilkades sebelumnya sudah banyak kasus di mana saat pemilihan berakhir, kehidupan bermasyarakat belum bisa kembali menyatu karena adanya perbedaan pilihan. “Ini yang harus dihindari karena semua pemilih hanya bertetangga. Beda pandangan boleh, tapi setelah pilkades selesai semua harus bersatu lagi dan jangan terpecah,” katanya.
Hal senada dikatakan Kapolsek Sumur Iptu Kusdinar menurut nya, kesuksesan penyelenggaraan Pemilu 2021 harus menjadi acuan. Apalagi pilkades serentak yang digelar sebelumnya juga berjalan lancar sehingga pelaksanaan di tahun ini juga tidak boleh ada peristiwa atau kejadian yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di masyarakat ( Kamtibmas )
Kapolsek menambahkan Kunci keberhasilan dalam penyelenggaraan adalah sinergitas, komunikasi, dan koordinasi dari semua pihak-pihak yang terlibat,” kata Kapolsek Selain itu, untuk menjaga suasana kondusif juga dibutuhkan sikap kedewasaan politik dari calon, pendukung maupun simpatisan,.
Dan lain daripada itu masih kata Kapolsek saya sampaikan juga kepada seluruh pendukung dan simpatisan masing masing calon kades dalam rangka melakukan kegiatan kampanye untuk selalu menggunakan protokol kesehatan pungkasnya (Lex/Ton)
Berita dengan Judul: Camat Sumur dan Kapolsek Minta Cakades dan Simpatisan Jaga Kondusifitas pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : L4Banten