Berita  

Bupati Sampang Terima Penghargaan dari BPK Atas Raihan Opini WTP, Bukti Kerja keras dan Transparansi Pengelolaan Keuangan

bupati-sampang-terima-penghargaan-dari-bpk-atas-raihan-opini-wtp,-bukti-kerja-keras-dan-transparansi-pengelolaan-keuangan

Liputan4.com, Sampang –Empat Kali berturut-turut sejak kepemimpinan Bupati H Slamet Junaidi dan Wakil Bupati H Abdullah Hidayat Pemkab Sampang berhasil mendapatkan penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pengawas Keuangan (BPK) atas laporan keuangan pemerintah daerah tahun 2021.

Penyerahan Opini WTP kepada Pemkab Sampang disampaikan langsung Kepala Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) Perwakilan Jawa Timur Joko Agus Setyono kepada Bupati H Slamet Junaidi di Kantor BPK RI Perwakilan Jawa Timur Sidoarjo, Jum’at (13/5/2022) lalu


Turut hadir juga saat penyerahan penghargaan Opini WTP dari BPK RI diantaranya Ketua DPRD Sampang Fadol, Sekdakab Sampang H. Yuliadi Setiyawan, Plt. Kepala Inspektur Kabupaten Sampang Mohammad Fadeli, Plt. Kepala BPPKAD Sampang Hj. Hurun Ien.

Usai menerima penghargaan, Bupati Sampang H Slamet Junaidi menyampaikan terima kasih atas penghargaan yang diberikan BPK atas capaian WTP 4 kali berturut-turut.

Bupati Sampang berharap penghargaan ini menjadi pemantik semangat untuk bekerja lebih keras lagi sehingga melahirkan tekad dan komitmen yang lebih agar pengelolaan keuangan di Kabupaten Sampang menjadi semakin baik.

“Insya Allah, ini akan menjadi semangat dan motivasi bagi kami di Pemda untuk menyajikan laporan keuangan yang lebih bagus lagi, lebih transparan, akuntabel dan bertanggung jawab dengan harapan kedepan raihan ini bisa dipertahankan dan ditingkatkan lagi,” jelasnya.

Bupati Sampang Terima Penghargaan dari BPK Atas Raihan Opini WTP, Bukti Kerja keras dan Transparansi Pengelolaan Keuangan

Tak lupa Bupati yang akrab disapa Aba Idi tersebut, menyampaikan apresiasi atas kinerja jajarannya yang telah bekerja membantu mewujudkan pengelolaan keuangan yang transparan dan diakui oleh lembaga pemeriksa keuangan.

“Ini semua berkat kerja seluruh instansi yang ada dilingkup Pemkab Sampang Terima kasih kepada OPD yang telah bekerja maksimal, mudah-mudahan ini menjadi rasa kebersamaan kerja keras dari seluruh unsur Pemkab,”ujarnya

Aba Idi berharap agar semua OPD tidak merasa puas dengan torehan ini, justru dengan torehan ini dijadikan motivasi dan penyemangat bagi semua pihak untuk lebih meningkatkan kinerja dalam menyusun laporan keuangan secara baik, sehingga kita dapat mempertahankan opini WTP dalam setiap tahunnya

Lebih lanjut Mantan Anggota DPR RI tersebut menuturkan bahwa penghargaan Opini WTP dari BPK juga akan berdampak pada dana insentif daerah, juga sebagai bukti bahwa Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Sampang sudah baik.

Selain itu, Bupati Sampang juga menyampaikan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap kontribusi BPK yang telah membimbing proses pelaporan di jajaran Pemkab Sampang sehingga mampu menghasilkan Opini WTP.

“Komunikasi, konsultasi, bimbingan dan kerja sama selama ini terjalin secara baik, intensif dan objektif, sehingga membantu kami memastikan keseluruhan proses pemerintahan berjalan dengan lurus,”tukasnya

Berita dengan Judul: Bupati Sampang Terima Penghargaan dari BPK Atas Raihan Opini WTP, Bukti Kerja keras dan Transparansi Pengelolaan Keuangan pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Chalik Ibn As