Liputan4.com Sumut
Palas-Ptl Bupati dan Kapolres Selalu Berdampingan Dalam Giat Monitoring Vaksinasi Di Palas.
Plt Bupati Palas, drg H Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt MM MSi terus menggalakan vaksinasi setiap hari tanpa mengenal hari libur secara bergiliran disemua sentra pelayanan di tingkat Desa dan Kecamatan.
“Kami pastikan bahwa tim vaksinator tenaga kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Palas selalu siap untuk mensukseskan program vaksinasi agar target bisa tercapai dengan maksimal,” jelas Plt Bupati Palas didampingi Kapolres Palas, AKBP Indra Yanitra Irawan SIK MSi dan Sekda Arpan Nasution S.Sos saat monitoring dan evaluasi pelaksanaan vaksinasi di Desa Janji Lobi, Kecamatan Barumun, Minggu (26/12/2021).
Sebelumnya, rombongan Plt Bupati Palas bersama Forkopimda melakukan monitoring dan evaluasi di Desa Hapung, Kecamatan Ulu Sosa bersama tim perusahaan PT Vitorindo Alam Lestari (VAL) yang ikut serta mendukung kesuksesan program vaksinasi dengan pembagian minyak goreng bagi setiap warga yang sudah divaksin.
Kata Zarnawi, target vaksinasi Pemkab Palas saat ini sudaj diangka capaian 69,36 persen. Diperkirakan sampai akhir tahun ini mencapai 70-80 persen dari total masyarakat yang tervaksinasi.
“Kita optimis sampai akhir tahun ini target pencapaian vaksinasi dipastikan akan tercapai sesuai target 70 persen atau lebih diangka 80 persen,” jelas Zarnawi Pasaribu.
Ia menambahkan, program Serbuan vaksin pemerintah dan Polres Palas ini dapat menjangkau semua lapisan masyarakat baik di tingkat Desa dan kelurahan Pasar Sibuhuan.
Lebih lanjut, ia menjelaskan kegiatan serbuan vaksinasi dilakukan secara rutin disemua sentra pelayanan kesehatan untuk menjangkau pemerataan vaksin.
“Sasaran vaksinasi bagi masyarakat terus gencar dilakukan untuk tujuan produktif pencapiannya sesuai target secara nasional, “tutupnya.
(Sp)
Berita dengan Judul: Bupati Palas Bersama Kapolres Tinjau Vaksinasi Di Desa Janji Lobi Kec. Barumun pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sayuti Pulungan