Liputan4.com Sumut
Madina-Bupati Mandailing Natal HM Jakfar Sukhairi serta keluarga Muttaqi dan keluarga Taufik Hilmi telah resmi serah terima tanah seluas 2200 meter serta bangunan yang ada di atasnya, berupa Mesjid Jami’ Darussalam dan Sekolah MDA dan seluruh Assetnya pada masyarakat Kotasiantar, Jum’at (11/2/22).
Dimana Penyerahan hak kepemilikan ini dilakukan saat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mandailing Natal (Madina) melakukan Safari Jumat di mesjid itu, Sukhairi juga langsung membawa akta dokumen untuk diserahkan langsung pada masyarakat, ditanda tangani oleh camat Panyabungan, lurah kotasiantar serta dua tokoh masyarakat sebagai saksi.
Diketahui sebelumnya, hak kepemilikan tanah dan seluruh asset mesjid itu merupakan wakaf dari tiga keluarga ini.
Bupati Madina HM Jakfar Sukhairi yang merupakan salah satu keluarga pemilik langsung serah terima disaksikan masyarakat.
” Hari ini telah sah bahwa tanah serta mesjid dan seluruh aset yang ada di dalamnya sudah menjadi milik masyarakat kota siantar, jadi mohon dipergunakan sebaiknya untuk keperluan masyarakat dan agama,” ucapnya
Sukhairi saat melakukan serah terima dokumen kepemilikan dengan masyarakat, yang hal ini diwakilkan pada Lurah kotasiantar (zakaria)
Berita dengan Judul: Bupati Madina Hadir Serah Terima Tanah Untuk Pembangunan Mesjid Jami’ Darussalam Masyarakat Kota Siantar pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Biro Madina