Berita  

Bupati Lotim NTB, Dampingi Tim Kementerian Sosial RI dan Anggota DPR RI Tinjau Penyaluran Bantuan Sosial.

bupati-lotim-ntb,-dampingi-tim-kementerian-sosial-ri-dan-anggota-dpr-ri-tinjau-penyaluran-bantuan-sosial.

Liputan4.com – Lombok Timur, NTB -, Bupati Lombok Timur (Lotim), Drs. H.M. Sukiman Azmy,MM mendampingi kunjungan kerja Tim dari Kemnteriian Sosial dan Anggota Komisi VIII DPR RI Dapil Lombok H.Rahmat Hidayat, ke Desa Danger,Kematan Masnaik, Kabupaten Lotim NTB. Kamis (10/03/2022).

Dalam sambutannya Bupati H.M.Sukiman Azmy mengakui Lotim masih menghadapi berbagai persoalan sosial, salah satunya sebagai dampak pandemi Covid-19.


“Meski Lotim masih berada di Level 1, akan tetapi masih harus mengejar target vaksinasi,”ungkap Bupati.

Mengingat pentingnya vaksinasi, Pemda bahkan memberikan stimulus berupa paket sembako agar masyarakat antusias mengikuti vaksinasi.

Kunjungan kerja tim dari Kementerian Sosial bersama anggota Komisi VIII DPR-RI H. Rachmat Hidayat di Kantor Desa Danger, Kecamatan Masbagik. Bertujuan untuk meninjau dan evaluasi program penyelenggaraan program kesejahteraan sosial, khususnya dalam percepatan penyaluran bantuan sosial meliputi program BPNT, ATENSI, PKH, RUTILAHU, dan Prokes Tahun 2022.

Bupati berharap, kerjasama yang baik semua pihak, mulai dari Komisi VIII DPR-RI dengan pemerintah daerah, dan kementerian sosial tetap terjalin dengan baik sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Secara tersirat ia berharap para wakil rakyat, khususnya yang berasal dari Dapil Lombok/ NTB dapat memberikan kontribusinya bagi masyarakat di daerah ini. Sebagaimana yang dilakukan oleh Ketua DPW PDIP, H. Rachmat Hidayat.

Dalam penyaluran bantuan ini, Kabupaten Lombok Timur mendapat batuan Atensi sebanyak 10 anak, dimana anak yang belum sekolah mendapatkan Rp300 ribu/ bulan dan anak yang sudah sekolah mendapatkan Rp200 ribu/bulan.

Bantuan Atensi merupakan bantuan yang diberikan kepada yatim piatu yang orang tuanya meninggal karena Covid-19. Selain itu diberikan pula bantuan Atensi berupa alat bantu kepada 6 orang difabel berupa kursi roda dan tongkat elektrik.

Berdasarkan laporan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Lombok Timur, Mahsin, S.Pd, MM, pencairan bantuan sembako tahun 2022 dilakukan melalui PT Pos Indonesia.

“Kuota KPM yang sebelumnya disalurkan melalui BRI dan dicairkan PT Pos Indonesia sebanyak 123 ribu 583 KPM. Data tersebut berhasil di top up atau dibayarkan oleh Kemensos melalui PT. Pos dari tahap 1-7 kepada 106.395 KPM,” pungkas Mahsin.(red)

 

Berita dengan Judul: Bupati Lotim NTB, Dampingi Tim Kementerian Sosial RI dan Anggota DPR RI Tinjau Penyaluran Bantuan Sosial. pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Makbul