Liputan4 com. Palas Lampung Selatan
Badan Usaha Milik Desa ( BUMdes) , Maju Bersama, Desa Bumi Daya Kecamatan Palas Kabupaten Lampung Selatan, melaksanakan launching Grand Opening pertashop hasil kerjasama Bumdes Maju Bersama dengan PT Cipta Perkasa, Senin ( 12 April 2021).
Acara yang digelar Di pelataran, areal pertashop, dihadiri oleh Camat Palas Rikawati kepala Desa Bumidaya H. Dudi Hermana, Pihak pertamina Andi, PT Cipta Perkasa Sunyoto, pendamping Desa Fahrul Ulum, pendamping lokal Desa, pengurus Bumdes, aparat Desa serta tokoh masyarakat dan tokoh agama.
Pengurus Bumdes Maju Bersama Edi Suranto, saat memberkan sambutan mengucapkan syukur Alhamdulillah, atas kehadiran bapak- bapak untuk menyaksikan peresmian, salah satu Unit Usaha bumdes, launching Grand Opening pertashop.
” Kami juga selain bergerak di bidang Pertamina kita juga bergerak di bidang perternakan,
penggemukan sapi, penyewaan Kios, penyaluran beras bpnt penyewaan alat molen”, Tutur Ketua Bumdes
Dia juga menjelaskan untuk setiap tahunnya bumdes maju bersama bisa memberikan PAD ke desa, pada tahun 2020 kemarin, Alhamdulillah Bumdes Maju Bersama memberikan PAD kurang lebih Rp7.500.000.
Di tempat yang sama pala Desa Bumi Daya H. Budi Hermana, sangat mengapreasi acara launching Grand Opening pertashop, ini merupakan inovasi, Desa yang dikeloka bumdes, dalam upaya meningkatkan PAD Desa Bumidaya,
” Kedepannya Desa Bumidaya, bisa lebih baik lagi, lebih maju, demi kesejahtraan masyarakat. Seandainya Dana Desa tidak lagi dikucurkan maka lembaga yang ada di desa terutama Bumdes inilah yang menjadi penompangnya”. Ungkap Kades
Sebagai penutup sambutan kepala Desa, pun berpantun,
“Buah naga merah warnanya
Disajikan untuk Tamu Istimewa
Sukses untuk bumdes maju bersama
Tetap jaya membangun Desa Bumi Daya”
Di tempat yang sama Camat Palas Rikawati, sangat mengapresiasi acara launching Grand Opening pertashop yang dipelopor, atas kerjasama bumdes maju bersama dengan pemdes Desa Bumi Daya dan PT Cipta Perkasa,
” Perlu Inovasi dan pemikiran yang kedepan pemerintah Desa bisa mandiri, seandainya Dana Desa tidak lagi dikucurkan oleh pemerintah, melalui sektor-sektor yang ada di desa itu perlu di kembangkan”, Tutur Rika
” Saya juga berharap mudah-mudahan Desa Bumidaya nanti bisa menjadi Desa Mandiri, Dan juga sebagai percontohan bagi desa di Kecamatan Palas.Nantinya bisa meringankan beban masyarakat dan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat”. Tutup Camat
Berita dengan Judul: BUMDes Maju Bersama Launching Grand Opening pertashop pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sri Widodo