Berita  

BRI Dukung Program Bupati Pamekasan Beri Makan Lansia Sebatangkara

bri-dukung-program-bupati-pamekasan-beri-makan-lansia-sebatangkara

Liputan4.com, Pamekasan // Dalam rangka mensukseskan program Bupati Pamekasan Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Pamekasan, Madura, Jawa Timur mendukung program Bupati Pamekasan H Baddrut Tamam untuk memberi makan para lanjut usia (lansia) yang hidup sebatangkara.

Dukungan tersebut disampaikan langsung Pimpinan Bank BRI Cabang Pamekasan Darwis Muhammad usai pemberian Corpurate Sosial Responsibility (CSR) bagi Mahasiswa berprestasi dan difabel di Mandhapa Agung Ronggosukowati selasa 10 November 2021.


Dalam hal ini Darwis Muhammad Pemimpin BRI Kantor Cabang Pamekasan menyampaikan pemberian corporate sosial responsibility (CSR) merupakan tanggungjawab sosial intansinya. Namun, pihaknya belum bisa memastikan untuk realisasi tahun 2021 sebagai awal dari program tersebut.

Menurutnya, Kami tidak bisa langsung memutus program bapak bupati itu, kami akan berkonsultasi terlebih dahulu kepada Kantor BRI Wilayah Jawa Timur untuk mensupport dana untuk program yang dicanangkan Bupati Pamekasan. Kita akan bicarakan dulu, karena itu merupakan tindak lanjut yang harus kita up date, termasuk ke kanwil.

“Demi kemaslahatan ummat pihaknya akan terus berjuang, kemungkinan besar kami akan memberikan sebagian CRS yang menjadi tanggungjawab instansinya untuk program tersebut, karena program itu berkaitan langsung dengan kesejahteraan masyarakat,”paparnya

Sementara itu, H Baddrut Tamam Bupati Pamekasan mengatakan Pemkab Pamekasan melalui Dinas Sosial mencanangkan program pemberian makan untuk lansia sebatangkara dua kali dalam sehari.

“Saat ini program tersebut sedang dalam validasi data by name by address untuk memastikan penerima manfaat program itu benar-benar tepat sasaran, dengan target 400 lansia di 13 kecamatan,”ungkapnya

“Kita ini punya program pemberian tambahan makanan untuk masyarakat lansia yang hidup sebatangkara. Senang sekali jika BRI bisa mensukseskan program tersebut,” pintanya.

“Untuk mensukseskan program tersebut pihaknya meminta kepada BRI agar sebagian CSR disalurkan untuk program pemberian makan lansia sebatangkara yang saat ini sedang menjadi atensi dinas soaial (dinsos),”terang Mas Tamam

Baddrut Tamam menuturkan Selain memberi makan, pemkab Pamekasan juga akan memberikan pelayanan kesehatan bagi lansia yang hidup sebatangkara

 

 

 

Berita dengan Judul: BRI Dukung Program Bupati Pamekasan Beri Makan Lansia Sebatangkara pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Korwil Jatim