Liputan4.com, Palembang – BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Provinsi Sumatera Selatan menyelenggarakan Pelatihan Pencegahan dan Mitigasi Bencana, yang dilaksanakan di asrama haji Palembang, rabu (8/6/22).
Sesuai dengan konsep Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia dalam mencapai peningkatan kapasitas dan kompetensi aparatur, masyarakat, dan dunia usaha, kegiatan dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 8 sampai 10 Juni 2022.
Dalam wawancara dengan awak media Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Sumatera Selatan Iriansyah mengatakan, ini salah satu kegiatan untuk pencegahan kebakaran hutan dan lahan harus kita cegah tidak mungkin kita melakukan pemadam tanpa pelatihan, pelatihan ini salah satu peningkatan kapasitas kemampuan teman teman satgas kita baik provinsi dan 12 kabupaten kita latih kemampuan operasional pompa kebakaran hutan dan lahan”, ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan kepala BPBD provinsi Sumatera Selatan Iriansyah mengenai pantauan jumlah titik hotspot yang ada di provinsi Sumatera Selatan mengatakan, hotspot fluktuatif ya, ada satu dua di lahan mineral artinya apinya bisa kita kendalikan”, pungkasnya.
Kegiatan ini melibatkan sekitar 110 personil, hadir dalam kegiatan Kalaksa BPBD Provinsi Sumsel, Korem 044 Gapo, Sekretaris BPBD Provinsi Sumsel, Kabid Pencegahan & Kesiap siagaan BPBD Provinsi Sumsel, Kabid Penanganan Darurat BPBD Provinsi Sumsel, Kabid Rehabilitasi & Rekonstruksi BPBD Provinsi Sumsel, Kepala UPTB TC & PK BPBD Provinsi Sumsel, Basarnas Palembang, Karo Ops Polda Sumsel, Dishut Provinsi Sumsel, Dinsos Provinsi Sumsel, Satpol PP Provinsi Sumsel, Disbun Provinsi Sumsel, Badan Rescue Nasdem, Rescue PDI P Sumsel, Rescue PKS Sumsel, Menwa, Pemuda Panca Marga, BKPB Pemuda Pancasila Sumsel, serta BPBD Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Selatan.
Berita dengan Judul: BPBD Sumsel Selenggarakan Pelatihan Pencegahan dan Mitigasi Bencana Karhutla pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Irwanto