Berita  

Bertepatan Hari Raya Idul Adha, Jadwal Posyandu Balita Desa Cendana Hijau Diundur

bertepatan-hari-raya-idul-adha,-jadwal-posyandu-balita-desa-cendana-hijau-diundur

Luwu Timur- Kegiatan Posyandu untuk Balita dan ibu hamil yang di laksanakan di posyandu Desa Cendana Hijau, Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur, Prov. Sulawesi Selatan rutin dilaksanakan sebulan sekali di tanggal dua puluh, namun kali ini dilaksanakan pada hari Rabu, 21 Juli 2021.

Pengunduran waktu pelaksanaan ini di akibatkan pada tanggal 20 juli 2021 betepatan dengan hari libur Nasional yaitu Hari Raya Idul Adha.


Menurut penjelasan Bidan Desa Cendana Hijau Dede Sonia bila di tanggal 20 jatuh pada tanggal berah atau cuti hari-hari besar, maka tentu akan dilaksanakan ke esoakan harinya di hari kerja.

“Kemarin kan bertepatan dengan Hari raya idul adha, maka kegiatan ini dilakukan sekarang” jelasnya

Kegiatan posyandu dilakukan oleh tim dari puskesmas Wotu yang dilaksanakan di Posyandu Desa Cendana Hijau ini merupakan wadah peran serta masyarakat untuk menyelenggarakan sistem pelayanan pemenuhan kebutuhan dasar, dan peningkatan kualitas manusia. Hal tersebut disampaikan oleh Bidan Desa Cendana Hijau Dede Sonia

“Kegiatan posyandu tersebut meliputi pelayanan imunisasi, pendidikan gizi masyarakat serta pelayanan kesehatan ibu dan anak, dilaksanakan setiap sebulan sekali untuk memantau kesehatan dan perkembangan anak agar kesehatannya tetap terjamin”. Tutupnya

Bagaimana Reaksi Anda?
Suka
Suka
0
Waww
Waww
0
Haha
Haha
0
Sedih
Sedih
0
Lelah
Lelah
0
Marah
Marah
0

Berita dengan Judul: Bertepatan Hari Raya Idul Adha, Jadwal Posyandu Balita Desa Cendana Hijau Diundur pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Biro Luwu Timur