Berita  

Berkesan Perjalanan Jurnalistik ke Perumda PALD Kota Banjarmasin

berkesan-perjalanan-jurnalistik-ke-perumda-pald-kota-banjarmasin

 

Liputan4.com, Banjarmasin – Demi Kenyamanan, Perumda PALD kota Banjarmasin Lakukan Inovasi Berbasis Lingkungan.


Perusahaan Umum Daerah Limbah Domestik (Perumda PALD) kota Banjarmasin mendapat kunjungan dari rombongan wartawan.

Kunjungan tersebut di sela Lomba Maharagu Sungai di Kelurahan Kelayan Luar Kecamatan Banjarmasin Tengah Kota Banjarmasin, dan sekaligus bersilaturahmi, dan belajar upaya perusahaan milik Pemerintah Kota Banjarmasin ini yang dinilai memiliki kinerja baik. Perumda PALD Banjarmasin di bawah kepemimpinan Direktur Perumda PALD Kota Banjarmasin, H.Rahmatullah SE, telah berhasil mengubah wajah Perumda PALD di kota Banjarmasin.

Rombongan Wartawan diterima langsung Direktur Perumda PALD Kota Banjarmasin, H.Rahmatullah SE, Jumat (20/8) siang.

Beragam inovasi tampak dilakukan Perusahaan Umum Daerah Limbah Domestik (Perumda PALD) Kota Banjarmasin. Inovasi dilakukan manajemen salah satu BUMD ini tak lain untuk kenyamanan warga dan pelanggan.

Saat menapakkan kaki di area Perumda PALD, nampak terlihat beragam inovasi pelayanan yang di lakukan pihak Perumda PALD demi kenyamanan warga dan pelanggan.

Disamping inovasi pelayanan, Perumda PALD juga melakukan inovasi pada tampilan kantor mereka, di mana bagian depan dibuat sedemikian rupa menjadi taman yang hijau, elok dan asri, menggambarkan kelestarian alam terjaga dan terawat dengan baik.

“Alhamdulillah, Bisa mengunjungi Perumda PALD Kota Banjarmasin dengan wajah baru. Sepintas bukan merupakan Perusahaan Pengolahan Air Limbah. Tempatnya yang asri dan teduh, Bisa digunakan publik untuk pertemuan dan diskusi,” terang Zul

Namun siapa sangka jika berkunjung ke kantor yang berada di kawasan Kelurahan Kelayan Luar Kecamatan Banjarmasin Tengah itu, jangan heran melihat suasana kantor yang asri dengan banyak pohon yang meneduhkan. Juga beberapa taman kolam ikan serta air mancur yang semuanya dikerjakan dan kreativitas karyawan Perumda PALD sejak lima tahun H Rahmatullah SE menjabat sebagai direktur.

“Memang jika saya tugas keluar daerah saya selalu berusaha membawa oleh oleh yakni kreativitas di daerah lain atau negara lain yang bisa diaplikasikan dengan kreativitas sendiri, terang H Rahmatullah, SE.

Sementara itu Zul, mengaku salut untuk para petinggi Perumda PALD, hingga jajarannya yang dipimpin oleh Rahmatullah. “Semoga masyarakat Kota Banjarmasin dapat memanfaatkan keberadaan Perumda PALD kota Banjarmasin dengan baik,” harapnya.

Menurutnya, keberadaan Perumda PALD juga fungsi utamanya agar lingkungan terutama daerah sungai sungai yang terdapat di Kota Banjarmasin tidak menjadi comberan atau kotoran yang berisiko terhadap rusaknya lingkungan itu sendiri, Pungkas Zul. (Nd/L4).

Berita dengan Judul: Berkesan Perjalanan Jurnalistik ke Perumda PALD Kota Banjarmasin pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Tornado