Suasana yang mendukung buat ena-ena bagiku relatif simpel. Kasur empuk dan nyaman, dilengkapi bantal yang cukup dan suhu ruangan sejuk. Bercinta terasa makin intim jika ditemani cahaya lilin dan alunan musik.
Seks kerap menjadi momen paling dinantikan, tapi yang mengejutkan kebanyakan orang justru kurang persiapan dalam urusan ranjang. Aku pernah bersanggama pada saat televisi menayangkan acara debat. Jujur saja, enggak ada yang lebih merusak mood selain mendengar orang berteriak sepanjang waktu.
Aku pun bertanya ke teman-teman jenis musik seperti apa yang biasa mereka putar agar seks terasa lebih bergairah. Sohibku yang bernama Jaanam ternyata punya playlist khusus buat ngewe, yang diberi judul Baby Making Jams. Untuk membuktikan seberapa akurat testimoni Jaanam, aku memainkan lagu-lagu yang telah dikompilasi olehnya selama bercinta.
Dan benar saja… Aku tak pernah membayangkan akan datang hari ketika aku sujud sembah di kaki sahabatku karena playlist-nya sungguh luar biasa. Dari situ jugalah aku menyadari betapa nikmatnya ndusel sama doi sambil mendengarkan musik.
Kali ini, aku ingin mengikuti jejak Jaanam dan merekomendasikan sejumlah playlist banger yang aku jamin mampu bikin sesi ena-ena lebih bermakna. Tapi sayangnya, pencarianku terbatas pada apa yang bisa kutemukan di platform streaming musik langganan saja. Jadi kalau ada playlist yang menarik perhatianmu, pastikan kamu sudah langganan pada aplikasi itu dan lagunya tidak terpotong iklan. Kan enggak lucu kalau mendadak muncul iklan film horor pada saat kamu dan pasangan sedang hot-hotnya.
“Hey, You Still Up?” di Apple Music
Playlist ciamik ini menyuguhkan lagu-lagu dari penyanyi R’n’B populer macam Drake dan H.E.R. Selain bagus diputar saat PDKT dengan gebetan, koleksi lagunya juga cocok menciptakan suasana yang lebih sensual sebelum maupun saat bercinta.
“songs i’d fuck you to” di YouTube Music
Anak gaul zaman sekarang mungkin akan menyebut playlist ini “booty slapping”. Jika dilihat dari judulnya yang huruf kecil semua dan penuh emoji, sudah pasti penciptanya adalah kaum Gen Z. Dan siapa lagi yang bisa dipercaya untuk urusan ini selain mereka? Playlist yang tersusun dari 40 lagu hits, seperti “Skin” ciptaan Rihanna dan “Dusk Till Dawn” ciptaan ZAYN, cocok buat kamu yang ingin menikmati seks secara perlahan.
“The Ultimate Sex Playlist” di Apple Music
Sesuai judulnya, daftar lagu ini merupakan koleksi terbaik buat sesi bercinta yang panjang dan memuaskan. Menampilkan musisi macam Beyoncé, Megan Thee Stallion hingga Faith Evans, The Ultimate Sex Playlist mempunyai alunan musik yang bisa membuat kita semua terlena. Salut buat orang yang menciptakan playlist ini.
“Psychedelic Sex” di YouTube Music
Daftar lagu berdurasi sembilan jam ini pilihan yang tepat buat para penikmat musik deep house dan psychedelic trance. Aku menemukan banyak musisi favoritku, seperti MGMT, Tame Impala, Crumb dan Travis Scott. Putar lagu-lagunya sebagai musik latar apabila kamu mendambakan permainan yang bergelora seperti adegan panas Neo dan Trinity dalam Matrix Reloaded.
“Desert Psychedelia” di Spotify
Ketika mendengarkan playlist satu ini, rasanya seperti sedang menikmati suasana malam di bawah langit yang bertabur bintang. Diri kita seolah-olah dibawa melayang jauh ke angkasa, membuat sesi intim bersama pasangan lebih dahsyat. Berisi lagu-lagu dari Beach House, Mac DeMarco dan Tennis Courts, kamu akan merasa bagai bersatu dengan alam ketika mencapai klimaks.
“Bollywood Sex Playlist” di Spotify
Aku harus mengakui momen-momen masturbasi semasa remaja sering ditemani suara lembut Kunal Ganjawala yang mengalun syahdu dalam lagu “Bheegey Hont Tere”. Kebiasaan ini terbawa sampai dewasa, tapi lagunya lebih ngena sekarang dan membuat seks terasa lebih menyenangkan. Playlist ini berisi lagu romantis modern seperti “Zara Sa” oleh Pritam, dan juga lagu Bollywood klasik era 2000-an seperti“Woh Pehli Baar” dan “Zara Zara”. Entah mengapa, kebanyakan musik Bollywood memberi kesan sensual dalam lirik dan irama lagunya. Playlist sempurna buat kamu yang ingin kelonan sehabis bercumbu mesra.
Follow Navin di Twitter.