Berita  

Bawaslu Trenggalek Lantik 157 Panwaslu Kelurahan Desa

bawaslu-trenggalek-lantik-157-panwaslu-kelurahan-desa

Liputan4.com,Trenggalek – Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Trenggalek, Senin (6/2/2023) melantik 157 anggota panitia pengawas pemilu (panwaslu) kelurahan/desa yang akan bertugas melakukan pengawasan tahapan Pemilu 2024.

Ketua Bawaslu Kabupaten Trenggalek, Ahmad Rokhani menyebutkan jumlah pengawas desa yang cuma satu setiap desanya menjadikan tanggung jawab pengawas Kelurahan/desa menjadi sangat berat.


Tapi pihaknya meyakini bawasannya pengawas desa bisa menjalani tugasnya dengan baik, pasalnya suksesnya Pemilu tidak hanya menjadi tanggung jawab pengawas saja melainkan tanggung jawab semua elemen bangsa.

Ahmad Rokhani berharap kepada para pengawas ini bisa bersinergi dengan pemerintah desa dan juga Panitia  Pemungutan Suara (PPS) yang telah dilantik sebelumnya. Apalagi penyelenggara pemilu di desa adalah PKD dan PPS,

“Tentunya diperlukan sinergitas sehingga jalannya pemilu bisa berjalan tertib dan lancar,” ucap Ahmad Rokhani di Hall Majapahit, Hotel Hayam Wuruk Trenggalek.

Sementara itu, Wakil Bupati Trenggalek Syah Muhammad Natanegara yang turut menghadiri pelantikan Panwaslu Kelurahan /desa tersebut berharap, kepada para pengawas ini bisa menjalankan tugasnya dengan baik sehingga Pemilu tahun 2024 nanti mampu menghasilkan pemimpin-pemimpin yang berkualitas.

Tidak dipungkiri tugas berat menanti para pengawas kelurahan dan desa ini karena jumlahnya yang terbatas. Pasalnya satu desa hanya terdapat satu pengawas saja, sedangkan masyarakat yang diawasi jumlahnya ribuan.

“Belum lagi tekanan-tekanan yang akan dihadapi saat menjalankan tugas. Tugas berat menanti anda, namun yakin anda mampu menjalankan tugas tersebut,” ucap Wabup Syah menyampaikan pesannya.

Judul: Bawaslu Trenggalek Lantik 157 Panwaslu Kelurahan Desa
Terbit juga di: LIPUTAN4.COM.
Reporter: SARNO