Berita  

Ayu Warga Semunai, Balita Penderita Hidrosefalus Ini Harapkan Bantuan Kesehatan

ayu-warga-semunai,-balita-penderita-hidrosefalus-ini-harapkan-bantuan-kesehatan

Liputan4.com, Bengkalis-RIAU – Ayu(4 bulan), anak ketiga dari pasangan Rahmat(37) dan Rati (23), warga RT 02 RW 02 Dusun II Bathin Tomat, Desa Semunai Kecamatan Pinggir, tampak terbaring lemas dipangkuan ibunya (Rati) saat ditemui awak Media Liputan4.com, (3/4/21).

Ayu yang sejak beberapa bulan lahir dari kandungan ibunya itu hanya bisa terbaring lemas menahan rasa sakit akibat menderita penyakit Hidrosefalus. Dan tidak pernah mendapatkan perawatan Dokter, dan hanya setingkat klinik yang dekat di kediamannya.


Demikian yang dikatakan Rati, ibu kandung Ayu saat ditemui awak Media dikediamannya di Dusun II Bathin Tomat Desa Semunai Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis, (3/4/21).

“Karena tidak memiliki biaya, belum pernah saya bawa berobat ke rumah sakit. Hanya ke Puskesmas saja. Dan saat itu anak saya dikatakan pihak puskesmas menderita penyakit Hidrosefalus. Saat ini saya hanya berobat kampung”, ujar Rati yang saat itu mengusap rambut Ayu.

“Selaku orang-tuanya, kami hanya pasrah. Namun pada kesempatan ini, kami sangat berharap adanya bantuan dari pihak manapun untuk kesembuhan anak kami ini”, harap Rati kemudian dengan nada terisak.
-efn-

Berita dengan Judul: Ayu Warga Semunai, Balita Penderita Hidrosefalus Ini Harapkan Bantuan Kesehatan pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Erwin Nababan