Berita  

Asyik Nongkrong, Puluhan Warga Banjarmasin Jadi Sasaran Rapid Antigen

asyik-nongkrong,-puluhan-warga-banjarmasin-jadi-sasaran-rapid-antigen

SEDANG asyik nongkrong di Siring RE Martadinata, puluhan warga terlihat kocar-kacir berlarian saat didatangi Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kota Banjarmasin, pada Jumat (7/5/2021) malam.

Sesuai aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis Mikro, saat ini di Kota Banjarmasin tengah diberlakukan jam malam.

Mulai pukul 22.00 WITA, tak ada lagi aktivitas warga yang nongkrong di kafe, rumah makan atau tempat lainnya, termasuk kawasan siring yang berada tepat di depan Balai Kota Banjarmasin.


Alhasil, mereka yang berada disana menjadi sasaran rapid tes antigen massal.  Tercatat sebanyak 17 orang yang menjadi sampel tes.

“Dalam operasi yustisi ini juga ada tim kesehatan langsung turun,” kata Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Rachmat Hendrawan.

Asyik Nongkrong, Puluhan Warga Banjarmasin Jadi Sasaran Rapid Antigen

Rachmat mengatakan bahwa operasi yustisi ini seiring diberlakukannya PPKM Mikro di Banjarmasin guna menekan laju sebaran virus corona. Sesuai intruksi pemerintah pusat.

Selain di Siring RE Martadinata, tim juga menyasar kafe-kafe yang ada di ibukota Kalsel. Salah satunya di Kafe Underpass di Jalan Ahmad Yani Km 3.

Di tempat tersebut petugas mengambil sebanyak tujuh sampel pengunjung yang dilakukan rapid tes antigen. Adapun hasil tes ke 24 pengunjung di dua tempat tersebut dipastikan tak ada yang positif Covid-19.

“Jumlahnya ada 24 sampel. Dan semuanya dipastikan negatif,” ujarnya.

Bukan hanya melakukan rapid antigen massal, petugas juga memberikan sosialisasi dan edukasi kepada pengunjung., bahwa saat ini pandemi masih ada di Banjarmasin.

Wakil Ketua I Tim Satgas Covid-19 Banjarmasin itu mengingatkan warga untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dan tidak berkerumun.(Liputan 4.Com).

Berita dengan Judul: Asyik Nongkrong, Puluhan Warga Banjarmasin Jadi Sasaran Rapid Antigen pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Irwan Saputra