Berita  

Aparat Meksiko Tangkap Kartel yang Nyambi Jadi YouTuber, Memicu KonfliK Besar

aparat-meksiko-tangkap-kartel-yang-nyambi-jadi-youtuber,-memicu-konflik-besar

Kota Guadalajara di Meksiko berstatus darurat sipil selama setidaknya 10 jam, sepanjang 9 hingga 10 Agustus 2022. Terjadi kontak senjata intensif antara polisi dengan anggota kartel narkoba Jalisco New Generation (CJNG) di jalanan kota. Pemicunya? Karena polisi menangkap seorang petinggi kartel CJNG yang terkenal punya channel YouTube.

Adu tembak itu bermula di kawasan Zapopan, salah satu distrik paling miskin di Guadalajara. Hingga hari selanjutnya, konflik sempat meluas ke beberapa distrik lain. Akibat insiden ini, setidaknya satu bus kota hangus terbakar, satu minimarket dibakar oleh geng, serta lebih dari lima mobil penduduk dirampas oleh anggota kartel saat berhenti di lampu merah. Untungnya, tidak ada laporan korban jiwa dalam insiden ini.


Beberapa video amatir yang tersebar ke medsos menunjukkan anggota kartel menembakkan senapan mesin ke udara, sambil meneriakkan sumpah kesetiaan pada El Mencho, pemimpin tertinggi kartel CJNG. Adu tembak serupa terjadi beberapa jam setelahnya di negara bagian Jalisco dan Guanajuato.

Sosok yang memicu insiden ini adalah Ricardo Ruiz, atau biasa dijuluki “RR”. Dia komandan tempur yang memiliki posisi cuup tinggi di internal CJNG merujuk laporan media Meksiko. Dalam penangkapan Ruiz, kepolisian Meksiko mengaku turut menahan 14 orang, yang semuanya merupakan anggota kartel CJNG.

“Tindakan yang dilakukan para kriminal merespons penangkapan komandannya sangat barbar,” ujar Ricardo Mejía Berdeja, Menteri Keamanan Dalam Negeri Meksiko dalam jumpa pers sehari setelah insiden di Guadalaraja.

Presiden Meksiko Andrés Manuel López Obrador, lewat akun medsosnya, menyatakan dalam insiden tersebut, tentara terpaksa ikut dikerahkan dalam penangkapan Ruiz. Manuver pemerintah menangkap Ruiz merupakan salah satu pukulan telak yang pernah dialami CJNG. Ruiz selama ini bertanggung jawab mengelola video-video propaganda CJNG ke medsos, termasuk YouTube. Biasanya, video buatannya menggambarkan anggota kartel tampak keren menenteng senjata dan mengenakan rompi bertuliskan “CJNG”.

Ruiz sendiri merupakan sosok kriminal yang punya rekam jejak panjang membunuh orang. Dia diduga terlibat pembunuhan model asal Venezuela, Daisy Ferrer, pada 2012. Ruiz juga bertanggung jawab atas pembunuhan Kepala Dinas Pariwisata Negara Bagian Jalisco, José de Jesús Gallegos, pada 2013. Aparat Meksiko menempatkan Ruiz sebagai salah satu sosok penting dalam keseharian operasi kartel CJNG.