LIPUTAN4.COM,JAKARTA-Polsek Pademangan menggelar vaksin lanjutan di gerai vaksinasi TNI-Polri dihalaman Mapolsek Pademangan, Sabtu (7/8/2021).
Kegiatan Vaksinansi tersebut bekerja sama dengan Puskesmas kelurahaan Ancol Pademangan Jakarta Utara.
Kapolsek Pademangan AKP Panji Ali Candra selaku penanggung jawab vaksinisasi mengatakan, pada hari ini dilaksanakan vaksin tahap lanjutan kepada masyarakat yang sudah divaksin tahap satu yang dilakasakan 30 hari ke belakang.
“Saat ini disiapkan vaksin sebanyak 150 kit
Vaksin sinovac dan Astrazeneca. Penyuntikan vaksin tersebut merupakan percepatan program pemberian vaksin kepada masyarakat,” ujar Panji.
Namun dalam pelaksanaan, dikatakan Panji kegiatan tersebut tetap menerapkan Protokol Kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.
Kapolsek pun menghimbau kepada peserta vaksin dua kali agar terus memperhatikan Protokol Kesehatan.
“Animo masyarakat terhadap Vaksin sudah menunjukan tren positif, kita lihat bersama saat dilaksanakan vaksinasi dengan kehadiran masyarakat lebih banyak,” ujar Panji.
Kapolsek berserta jajaran, juga menghimbau guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19, masyarakat diminta untuk mematuhi Protokol Kesehatan yaitu Memakai masker, mencuci tangan, menghindari kerumunan.
Berita dengan Judul: Animo Warga Pademangan Mengikuti Vaksinasi Lanjutan di Gerai Vaksin Polsek Pademangan Cukup Tinggi pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : taufik