Berita  

Angka Warga Tala Yang Terpapar Covid-19 Mencapai Hampir 100 Orang

angka-warga-tala-yang-terpapar-covid-19-mencapai-hampir-100-orang

 

Liputan 4.com-Tanah Laut.Hanya dalam waktu dua pekan terakhir, jumlah warga Tanah Laut yang terpapar Corona Virus Disease Nine teen (Covid-19) nyaris menyentuh 100 orang, menyusul terjadinya penambahan pasien sebanyak 30. Kamis (24/2).


Berdasarkan data Dinas Kesehatan Tala, sebelumnya jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di Tala 65 orang, satu orang dinyatakan sembuh. Dengan tambahan 30, berarti saat ini ada 94 warga yang positif Covid-19.

Kecamatan Pelaihari masih menjadi yang terbanyak warganya terpapar Covid-19. Dari 30 pasien baru, 20 di antaranya berasal 3 dari Kecamatan Jorong, 2 dari Kecamatan Kintap, sisanya Kecamatan Bumi Makmur, Kecamatan Panyipatan, Kecamatan Tambang Ulang, Kecamatan Batu Ampar, Kecamatan Takisung, masing-masing 1 orang.

Mereka yang terpapar Covid-19, 13 orang dirawat di RSUD Hadji Boejasin Sarang Halang Pelaihari, 81 lainnya menjalani isolasi mandiri.

Terjadinya kenaikan warga Tala yang terpapar Covid-19, membuat Bupati Sukamta mengimbau kepada warga agar tetap patuh protokol kesehatan dan meminta Satuan Tugas Penanggulangan Covid-19 kembali aktif melakukan pemantauan di tempat-tempat umum.

Menurut Bupati selain mempercepat vaksinasi, langkah antisipasi lainnya seperti patuh prokes dan pengawasan sangat penting untuk menghambat laju wabah Corona.

“Saya kembali mengimbau kepada masyarakat Tala untuk tetap mengikuti anjuran pemerintah menyangkut protokol kesehatan,” kata bupati, beberapa waktu lalu.

Bupati juga minta Satgas Kabupaten dan Satgas Kecamatan aktif memantau tempat-tempat umum, seperti pasar, ruang terbuka, terminal dan obyek-obyek wisata.(Liputan 4.Com).

Berita dengan Judul: Angka Warga Tala Yang Terpapar Covid-19 Mencapai Hampir 100 Orang pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Irwan Saputra