Berita  

AMPI Kota Padangsidimpuan Bagikan Ratusan Paket Nasi Kepada Pengemudi Betor

ampi-kota-padangsidimpuan-bagikan-ratusan-paket-nasi-kepada-pengemudi-betor

Liputan4.com, Padangsidimpuan,
Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) bersama Kartini-kartini AMPI Kota Padangsidimpuan melaksanakan bakti sosial (baksos) dengan berbagi paket makan siang (nasi berkat) dalam rangka ‘Jumat  Berkah AMPI’ kepada pengemudi betor di sejumlah lokasi di Kota Padangsidimpuan, Jumat (12/11).

Kegiatan baksos dipimpin langsung Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) AMPI Kota Padangsidimpuan Martua Raja Siregar bersama sejumlah kader dan Kartini-kartini AMPI Kota Padangsidimpuan diantaranya Henny Maria Naibaho, Julia Sinaga, Darma Yuli, Intan Harahap dan Maharani Nasution dengan mendatangi para pengemudi beca bermotor (betor) yang sedang parkir di seputaran Jalan Sudirman Kampung Salak Kelurahan Wek I Kecamatan Padangsidimpuan Utara Kota Padangsidimpuan.


Ketua DPD AMPI Kota Padangsidimpuan Martua Raja Siregar mengatakan, giat yang dikemas dalam Jumat Berkah itu, merupakan ungkapan rasa syukurnya kepada Allah SWT, sekaligus merajut tali silaturrahmi antara pemuda yang tergabung dalam wadah Organisasi Kepemudaan AMPI dengan masyarakat.

” Selain membagikan nasi berkah, kita juga memberi tali asih berupa uang kepada sekira 100 orang pengemudi betor, baik yang sedang parkir menunggu penumpang maupun yang sedang melintas dan aksi berbagi ini juga terlaksana berkat bimbingan dan arahan dari Ketua DPD AMPI Sumut yang senantiasa menginstruksikan jajarannya agar terus berbuat kepada masyarakat, ” kata tokoh pemuda Kota Salak ini.

Ia menambahkan, kegiatan sosial ini juga sebagai wujud ‘Karya Nyata Bukan Karya Kata’ AMPI dan akan diupayakan menjadi agenda rutin DPD AMPI Kota Padangsidimpuan, sehingga peran keberadaan OKP yang dipimpinnya, benar benar membawa pembaharuan serta bermanfaat besar bagi masyarakat.

” Alhamdulillah, masyarakat khususnya pengemudi betor sangat antusias menyambut aksi sosial AMPI Kota Padangsidimpuan melalui Jumat Berkah AMPI dan semoga apa yang kami perbuat menjadi berkah, Aamiin, ” ujarnya.

Sementara, puluhan pengemudi betor yang menerima nasi berkah AMPI Kota Padangsidimpuan itu, tampak berseri dan tak henti menyampaikan rasa terimakasihnya kepada adik-adik pemuda yang begitu peduli kepada masyarakat.

“ Kami kenal baik dengan Ketua Mertua Raja, karena beliau cukup peduli kepada sesama dan cukup aktif berorganisasi. Terimakasih, semoga apa yang diberikan mendapat balasan rezeki yang berlimpah dari Allah, ” ungkap puluhan pengemudi betor. ( sayuti P)

Berita dengan Judul: AMPI Kota Padangsidimpuan Bagikan Ratusan Paket Nasi Kepada Pengemudi Betor pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : REDAKSI