Liputan4.com, Sergai – Dalam upaya membangun karakter anak anak agar menjadi anak yang sholeh dan sholeha, SDN 102119 Naga Raja kecamatan Dolok Merawan, Kab Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara (Sumut) akan di bangun sebuah mushollah Fathul Ilmi ke 15, Kamis (11/08/2022).
Diketahui, pembangunan mushollah Fathul Ilmi ke 15 ini tercipta melalui gerakkan seratus mushollah sekolah (GESER MUSE) dari kelompok kerja guru pendidikan agama islam SD Kab Sergai yang memiliki sertifikasi.
Ketua Tim Geser Muse, Muhammad Ramli, SAg, MA dalam sambutannya menuturkan, dalam sekitar 2 minggu kedepan mushollah Fathul Ilmi yang ke 15 akan selesai di bangun di SDN 102119 Naga Raja.
” Awal Gerakkan ini adalah dari kelompok kerja guru pendidikan agama islam SD di kab Sergai yang memiliki sertifikasi. Jadi tunjangan itu kami sisihkan sebanyak 25 % untuk pembangunan Mushollah” Ujarnya.
” Kami melihat kehadiran Mushollah di sekolah sekolah sangat sangat penting. Terutama bagi guru pendidikan islam untuk menjadi laboratorium pendidikan agama islam di sekolah dan di masyarakat. Karena pendidikan agama islam tidak hanya bisa diajarkan di kelas, akan tetapi juga harus dilatih, dibimbing dan di biasakan sehingga akan tertanam karakter keagamaan pada diri anak anak agar dibawa kemasa masa yang akan datang” Sambungnya.
Untuk itu, ” Kami berharap kehadiran Mushollah di sekolah ini juga akan memberikan manfaat yang besar kepada anak anak didik dan lingkungan sekitar sekolah ini. Kami juga berharap bagi mushollah yang telah kami bangun agar membentuk badan kenaziran Mushollahnya melalui kantor urusan agama (KUA)” harapnya mengakhiri.
Sementara itu, Herianto Spd, kepala sekolah SDN 102119 Naga Raja mengucapkan terima kasihnya kepada tim Geser Muse.
” Alhamdulillah di SDN 102119 Naga Raja yang saya pimpin ini akan di bangun Mushollah. Semoga dengan adanya Mushollah ini akan menjadikan anak anak khususnya anak didik kami menjadi anak yang sholeh dan sholeha. Saya mengucapkan ribuan terima kasih kepada Tim Geser Muse” imbuhnya mengakhiri. (Dmk)
Berita dengan Judul: Alhamdulillah, Di SDN 102119 Naga Raja Sergai di Bangun Mushollah Fathul Ilmi pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Sarianto Damanik