Berita  

AHY Punya Peluang Besar Untuk Jadi Capres 2024, Ini Penjelasan Dr. Robby Hunawa, SIP., M.Si 

ahy-punya-peluang-besar-untuk-jadi-capres-2024,-ini-penjelasan-dr-robby-hunawa,-sip,-m.si 

LIPUTAN4.COM.  BONEBOLANGO – Dalam tubuh Partai Demokrat baru-baru ini sempat kisruh, dampak ini menjadikan elektabilitas Agus Harimurti Yudhoyono sapaan akrabnya AHY naik keatas menempati posisi ketiga.

Menurut Dr. Robby Hunawa, SIP., M.Si yang juga sebagai Ketua DPC Partai Demokrat, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo saat menemui Tim Redaksi media ini mengatakan tidaklah bermuluk-muluk hal ini karena dasar hasil survei Perkumpulan Kader Bangsa (PKB yang bekerja sama dengan Akar Rumput Strategic Consulting (ARSC), AHY putra dari Susilo Bambang Yudhoyono saat ini menempati posisi ketiga. Senin (24/05/2021)


Dan hal ini sebagai ketua umum Partai Demokrat maka layaklah AHY menjadi Capres, terang Robby Hunawa.

Lanjut Robby Hunawa, penyampaian Rilis dari survei ini dihadiri antara lain oleh Ketua Perkumpulan Kader Bangsa Dimas Oky Nugroho, Ph.D, Kepala Badan Pemenangan Pemilu DPP PD Andi Arief, Ketua Bappilu Partai Golkar Maman Abdurahman, Ketua DPP Partai Nasdem Saan Mustopa dan anggota F-PDIP DPR RI Rieke Dyah Pitaloka.

AHY Punya Peluang Besar Untuk Jadi Capres 2024, Ini Penjelasan Dr. Robby Hunawa, SIP., M.Si 

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bone Bolango, sekaligus Ketua DPC PD, Dr. Robby Hunawa SIP., M.Si., mengatakan, Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono sudah selayaknya mencalonkan diri pada pemilihan presiden 2024 nanti.

Ketum PD AHY masuk dalam enam besar untuk Elektabilitas jika dibandingkan dengan Ketua-ketua Umum partai politik lain, AHY berada pada urutan ketiga dengan nilai  8,89%,

Peneliti Akar Rumput Strategic Consulting Bagus Balghi dalam presentasi yang dilakukan secara online menjelaskan, survei ini dilakukan terhadap 1.200 responden di 34 provinsi dengan metode stratified random sampling, atau menggunakan teknik wawancara telepon. 54,8% responden berada pada rentang usia 21-30 tahun, dan sebagian besar pelajar/mahasiswa (33%), karyawan swasta (28%) serta pengusaha/wirausaha (17%), ungkap Robby Hunawa.

“Berdasarkan pemaparan dari data tersebut, Ketum AHY sangat kuat dan pantas untuk mencalonkan diri sebagai Capres,” jelas Robby

“Pengamat politik dari UNJ Ubedilah Badrun juga mengamini kesimpulan survei PKB-ARSC bahwa publik mengharapkan regenerasi kepemimpinan partai politik,” imbuh Ketua DPC Bone Bolango.

Dr. Robby Hunawa, SIP., M.Si mengutip penyataan tegas Ubedilah yang merupakan salah satu pemimpin gerakan mahasiswa reformasi 1998 lalu yang mengatakan “Naiknya elektabilitas AHY dan PD juga bisa dipahami dari perspektif ini. Dari delapan partai yang ada di Senayan, AHY adalah Ketum termuda. Suksesi yang mulus dalam Kongres PD 2020 serta kekompakan Ketum dan pengurus PD dalam mengatasi upaya kudeta oleh pihak eksternal, menunjukkan regenerasi kepemimpinan berjalan baik di Partai Demokrat. Ada semacam penerimaan kuat di internal Partai Demokrat bahwa AHY adalah harapan sekaligus takdir yang tidak bisa dihindari menjadi bagian terpenting dalam sejarah partai demokrat,” pungkasnya. (BYP)

Berita dengan Judul: AHY Punya Peluang Besar Untuk Jadi Capres 2024, Ini Penjelasan Dr. Robby Hunawa, SIP., M.Si  pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Yosh