Berita  

69 Warga Desa To’i Terima BLT, Duitnya Buat Beli Ternak

69-warga-desa-to’i-terima-blt,-duitnya-buat-beli-ternak

Foto : Kades To’i ,Jidro Lakapu (Baju Kuning) bersama staf saat melakukan pembayaran BLT kepada masyarakat

Liputan4.com, Soe-TTS


Pemerintah desa To’i, Kecamatan Amanatun Selatan, TTS melakukan pembayaran BLT tahap 1 tahun 2021 kepada masyarakat.
Pembayaran bertempat di halaman kantor desa setempat,Sabtu (5/5/2021)

Sebelum menerima BLT, warga penerima diwajibkan kerja bakti berupa penggalian halaman kantor desa yang saat ini dalam tahap pembangunan.

Adapun penerima BLT tahun ini berjumlah v69 orang dan untuk tahap 1 dibayarkan  5 bulan sekaligus sehingga warga penerima berhak menerima total 1,5 juta.

Kepala Desa To’i, Jidro Lakapu yang memimpin langsung pembayaran  kepada para penerima meminta untuk gunakan uang sebaiknya untuk kebutuhan,bukan untuk berfoya foya.

Ia juga minta untuk tidak minum mabuk karna hanya buang waktu dan akan menimbulkan masalah.

Saat dikonfirmasi liputan4.com disela sela pembayaran mengatakan sesuai pengalaman selama pembayaran sebelumnya, masyarakat pada umumnya memanfaatkan bantuan dengan membeli ternak (babi, sapi)  yang nantinya akan dijual kembali setelah dipelihara.

“Di desa To’i sekarang tidak ada yang minum minum,dan uang bantuan juga dimanfaatkan untuk kebutuhan dan memberi ternak”, ujar Jidro.

Sementara itu salah satu penerima,Marsalina Tualaka (84 tahun) warga RT 06,RW 02 Dusun 1 yang tinggal sebatang kara, usai menerima uang mengaku akan membeli beras dan pakaian.

Sisanya ia membeli babi yang akan dipelihara dan akan dijual lagi.

Salah seorang pemuda  yang juga terdaftar sebagai penerima mengaku selama ini setelah menerima uang mereka membeli ternak (anakan babi,atau sapi) dan dipelihara untuk selanjutnya dijual lagi.

” Kita terima dana bantuan pemerintah bukan hanya untuk makan tapi manfaatkan dengan beternak sehingga nantinya uang itu tidak habis. Dan disini rata rata semua beli ternak”, ujarnya didampingi 3 orang temannya.

Berita dengan Judul: 69 Warga Desa To’i Terima BLT, Duitnya Buat Beli Ternak pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Simron Yerifrans