Liputan4.com LEBAK- Desa Sawarna kecamatan Bayah kabupaten Lebak bagikan beras PPKM yang di salurkan Bulog Lebak, Bantuan beras tersebut diterima 567 keluarga penerima manfaat bantuan BST, BPNT dan PKH desa Sawarna pembagian beras pun pada masyarakat dengan melakukan protokol kesehatan guna menghindari penyebaran Covid-19, Kamis 12 Agustus 2021.
Iwa Sungkawa Kepala Desa Sawarna mengatakan pada saat di temui di kantornya, kami pemdes Sawarna sudah menerima beras bantuan PPKM dari Bulog Lebak, Alhamdulilah beras yang kami terima kualitasnya bisa diterima yakni Beras medium dan bagus sehingga bisa kami salurkan pada Masyarakat penerima manfaat,.
Memang tadinya ramai terkait beras yang kurang bagus yang datang ke Desa- desa lain, tapi Alhamdulilah untuk Desa kami beras PPKM bisa kami terima dan dianggap bagus sesuai lah, bisa diterima masyarakat. Hari ini kita kumpulkan warga penerima dengan jadwal per lingkungan agar tidak terjadi penumpukan warga dalam pengambilan beras.tetap kita atur dengan Prokes Covid-19, Ucapnya
Sementara Erik Pengurus RW di kampung Cibeas di desa Sawarna saat mendampingi masyarakat nya mengambil beras PPKM mengatakan saya ucapkan terima kasih pada pemerintah yang telah menyalurkan beras PPKM buat warga, dan alhamdulilah kami sebagai pengurus lingkungan. Tidak malu karena beras bisa diterima dengan baik oleh masyarakat, Untuk kualitas beras cukup bagus, pungkasnya.
Suharyati Salahsatu KPM penerima batuan beras PPKM. Berucap, ibu ucapkan terimakasih pada pak kepala Desa Sawarna, dan pemerintah yang sudah memberikan bantuan beras pada kami masyarakat, beras yang kami terima cukup bagus, Alhamdulilah dimasa sulit ini kami bisa terima batuan dari pemerintah. Ujar Suharyati. (Hs)
Berita dengan Judul: 567 KPM Desa Sawarna Terima Batuan Beras PPKM pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : L4Banten