Berita  

2 Dekade, DPC Demokrat Kota Depok Fokus Mengabdi di Bulan Bakti

2-dekade,-dpc-demokrat-kota-depok-fokus-mengabdi-di-bulan-bakti

DEPOK, Liputan4.com | DPC Partai Demokrat Kota Depok menggelar puncak acara rangkaian peringatan Hari Jadi ke-20 Partai Demokrat, sekaligus ulang tahun Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono.

Ketua DPC Partai Demokrat, Edi Sitorus menyampaikan September merupakan bulan yang spesial bagi Demokrat. Namun mengingat saat ini masih dalam masa pandemi, pada bulan ini seluruh kader diharapkan bisa melakukan berbagai kegiatan untuk membantu masyarakat mengatasi permasalahan pandemi Covid-19. Karenanya, bulan ini disebut Bulan Bakti.


“Sejumlah kegiatan yang sudah kami lakukan diantaranya, melakukan silaturahmi dengan teman-teman media yang ada di dalam wadah PWI. Dengan silaturahmi ini diharapkan meningkatkan kemitraan,” tuturnya.

Selanjutnya, katanya lagi, memberikan support dan motivasi bagi para tenaga kesehatan, khususnya di RSUD Kota Depok dengan memberikan sekitar 566 nasi boks dan lainnya.

Harus diakui bahwa perjuangan para nakes di masa pandemi sangat luar biasa. Mereka ada di garda terdepan berjibaku menangani pandemi. Semoga mereka diberikan kekuatan, ketabahan, dan sehat selalu,” jelasnya.

Dilakukan pemotongan tumpeng dan pembagian sebanyak 1.000 paket sembako kepada kaum disabilitas, masyarakat yang membutuhkan, dan terdampak pandemi.

Acara yang diselenggarakan di Sekretariat DPC Demokrat, Jalan Tole Iskandar, Sukmajaya ini cukup istimewa karena dihadiri langsung oleh Wakil Wali Kota Depok Imam Budi Hartono, Staf Ahli Bidang Politik, Hukum, dan Pemerintahan Achmad Kafrawi mewakili Wali Kota Depok, Mohammad Idris, serta komedian Azis Gagap.

Dari jajaran pengurus tampak hadir Sekretaris DPC Hj. Endah Winarti, anggota DPRD Kota Depok Mohammad Taufik, para Ketua PAC, dan kader.

“Di usia dua dekade ini, seluruh kader Partai Demokrat diharapkan peka terhadap masyarakat. Berada di garda terdepan membantu masyarakat. Terutama, pengurus DPC, PAC, hingga ranting bisa memberikan solusi permasalahan masyarakat,” paparnya.

Sementara, Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono mengutarakan selamat ulang tahun kepada Partai Demokrat, seiring dengan harapan agar semoga selalu berjaya.

“Terima kasih telah mendukung Idris-Imam dan bisa terus mengawal Pemerintahan. Semoga Partai Demokrat terus berjaya dan bisa semakin memberikan pengabdiannya kepada masyarakat,” pungkasnya.

(Frd)

Berita dengan Judul: 2 Dekade, DPC Demokrat Kota Depok Fokus Mengabdi di Bulan Bakti pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : REDAKSI