Berita  

1 Juta Vaksinasi Booster Dilaksanakan di PP Cendekia Aulia Palembang

1-juta-vaksinasi-booster-dilaksanakan-di-pp-cendekia-aulia-palembang

Liputan4.com, Palembang – Program 1 juta vaksinasi Booster menjelang Idul Fitri 1443 H, kerjasama PBNU, Polri, dan Kementrian Agama yang di gelar pondok pesantren (PP) Aulia Cendekia sekaligus kantor PC NU Kota Palembang jalan AMD Talang Jambe Palembang, Jum’at (22/4/22).

Pimpinan pondok pesantren (PP) Aulia Cendekia sekaligus ketua PC NU kota Palembang Hendra Zainuddin diminta keterangannya sebagai tuan rumah mengatakan, vaksinasi yang dilakukan di Palembang terdapat 34 titik, Salah satu titik bertempat di kantor PCNU Kota Palembang, Dinas Kesehatan Kota Palembang sebagai tenaga yang memberi suntik vaksin booster untuk masyarakat”, ujarnya.


Kegiatan vaksinasi Booster dilaksanakan selama tiga hari dari tanggal 21 – 23 April 2022, namun posko vaksinasi Booster juga melayani vaksin bagi warga yang belum vaksin tahap pertama maupun yang kedua.

Kepala dinas kesehatan kota Palembang Fenty Aprina mengatakan, bahwa vaksin yang digunakan pada booster yang digunakan berjenis Astrazeneca. Hari ini target vaksin booster untuk 200 orang, masyarakat yang ingin vaksin booster bisa langsung datang ketempat gratis dengan membawa KTP dan sudah vaksin satu dan vaksin dua lebih dari minimal tiga bulan,” jelasnya.

Mewakili dari kementrian agama hadir kepala KUA Kecamatan Sukarami Sahruddin diminta keterangannya mengatakan, dengan adanya vaksin ini tentunya meningkatkan imun dan menjaga kesehatan serta mensukseskan program pemerintah menuntaskan vaksin pertama, kedua dan booster. Dan juga vaksin saat puasa tidak membatalkan puasa yang mana sesuai dengan fatwa MUI dan NU”, pungkasnya.

Hadir dalam pelaksanaan satu juta Vaksinasi booster sekretaris daerah kota Palembang Ratu Dewa, Kapolrestabes Palembang M. Ngajib dan Forkompimcam Sukarami.

Berita dengan Judul: 1 Juta Vaksinasi Booster Dilaksanakan di PP Cendekia Aulia Palembang pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Irwanto